Produk dan Layanan Unggulan
- Memberi pelayanan untuk melakukan penelitian/kajian, layanan pada pemanfaatan kemampuan kelembagaan nasionaldi tingkat nasional dan tingkat daerah dalam upaya peningkatan kedudukan peranan perempuan dalam pembangunan.
- Memberi layanan ilmiah pada upaya peningkatan keterpaduan dalam pengelolaan, baik perencanaan dan pelaksanaan maupun pemantauan dan evaluasi atas berbagai program dan kegiatan peningkatan sensitivitas gender.
- Memberi layanan pada upaya pengembangan sistem informasi yang memadai, penyusunan indikator sosial yang baik serta penelitian mengenai kedudukan gender dalam keluarga dan masyarakat dan peranannya dalam pembangunan.
- Mendukung pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
- Melakukan pengkajian ilmiah tentang gender dalam pembangunan, guna memberi layanan pada perumusan, kebijaksanaan pembangunan pada tingkat nasional dan daerah; perumusan program serta pemantauan dan evaluasi program khusus yang diperuntukkan bagi perempuan serta laki-laki dan program umum yang mengintegrasikan aspirasi, kepentingan dan peranan perempuan untuk mewujudkan keadilan dan kesetaraan gender.
Prioritas Kegiatan PSW UNPAS
- Kerjasama dengan Pemerintah Daerah, Pemerintah Pusat, instansi lain untuk melaksanakan ”Analisis Situasi Gender” tingkat propinsi dan daerah. Berdasarkan analisis tersebut dapat ditentukan bidang-bidang penelitian yang membantu memecahkan berbagai masalah yang dihadapi perempuan, laki-laki, anak, remaja dan lansia sesuai dengan kebutuhan masing-masing daerah.
- Kajian gender di sektor publik, domestik, sosial, terutama yang menyangkut perlindungan kerja, kesejahteraan kerja dan keluarga, serta peningkatan produktivitas kerja yang berperspektif gender.
- Kajian tentang integrasi perempuan dan laki-laki, kepentingan dan aspirasinya di berbagai sektor pembangunan, kerjasama dengan pemerintah daerah dan instansi lainnya.
- Penyusunan studi kasus tentang upaya meningkatkan kedudukan dan peranan gender dan integrasi dalam perencanaan pembangunan.
- Kerjasama dengan dunia industri dalam kajian dan pemberdayaan gender.
- Kajian tentang permasalahan yang berhubungan dengan anak
Program Pendidikan dan Pelatihan
- Mengembangkan kurikulum berbasis gender perspektif
- Menyelenggarakan pelatihan Pengarusutamaan Gender, Metodologi Penelitian Berpespektif Gender, Pelatihan Kepemimpinan, Capacity Building, Perencanaan Penganggaran Responsif Gender, dan lain-lain
- Mengembangkan proses pembelajaran yang inovatif dan berperspektif gender
- Mengembangkan multidisiplin ilmu yang berperspektif gender
Program Penelitian
- Merencanakan dan mengarahkan penelitian yang berwawasan global, bermanfaat bagi kesejahteraan manusia, dan menjunjung tinggi hak asasi manusia dalam berperspektif gender
- Mengembangkan kegiatan penelitian gender perspektif yang bersinergi dengan industri, institusipenelitian, pemerintah pusat, pemda, dalam dan luar negeri
- Mengembangkan sistem penghargaan bagi peneliti untuk mendorong terciptanya lingkungan penelitian yang kondusif
- Mendorong pengembangan sarana penelitian yang pemanfaatannya mudah diakses
- Meningkatkan keterlibatan mahasiswa S1, S2, S3 dalam kegiatan penelitian gender
- Mendorong penelitian gender diarahkan untuk kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, perolehan hak patent, pengembangan industri, penyelesaian masalah nyata, pengembangan budaya bangsa, pengembangan hasil karya yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat
- Memberdayakan penelitian untuk mempublikasi hasil penelitian baik dalam jurnal maupun internasional
- Melakukan seminar, diskusi, dan workshop baik lokal, nasional, maupun internasional
- Pengembangan Potensi Tenaga Kerja dan Pemanfaatan
- Pemeberdayaan Perempuan pelaku tindak pidana dalam kasus kekerasan rumah tangga melalui modal advokasi mandiri dalam rangka pembaharuan proses peardilan
Program Pengabdian Masyarakat
- Penyebarluasan hasil-hasil penelitian gender di masyarakat
- Pelayanan yang mampu memberdayakan masyarakat yang berperspektif gender(keperilaku produktif)
- Pelayanan jasa konsultasi terpadu
- Pendampingan masyarakat marginal dan tidak berdaya
- Melibatkan mahasiswa dalam kegiatan pengabdian masyarakat terkait Keamanan anak sesuai dengan program pemerintah “one student save one family”